Selasa, 06 Agustus 2013

My Trip In August 2013 . . .


My Trip In August 2013…

"Mimpi itu GRATIS sob … Maka Janganlah takut untuk Bermimpi, dan capai mimpi itu dengan Usaha dan Do’a yang tulus, kuat, penuh keyakinan … Maka kesuksesan itu begitu Nyata dan Dekat".


Mimpi itu sebuah angan, sebuah khayal, sebuah imajinasi, sesuatu hal yang bisa membuat kita senang, daya pikir, tentang sesuatu yang kita inginkan. Gua yakin lu pada semua punya mimpi, entah seperti apa impian kalian pasti ada di dalam benak, hati, dan pikiran kalian. Gua juga termasuk pemimpi, gua gak pernah takut buat bermimpi, salah satu mimpi gua adalah menjadi penjelajah Nusantara dan Dunia … Alasan yang pasti gua berjalan adalah tak lain untuk mensyukuri dan menikmati panorama alam dan karikatur yang telah diciptakan sedimikian indahnya oleh sang Pencipta, dan ada satu hal yang berarti pada setiap perjalanan yaitu sebuah Pengalaman Hidup … Karena pada dasarnya pengalaman adalah "GURU TERBAIK" untuk kita manusia yang mau belajar.

Gak pernah terfikir di benak gua sebelumnya seperti apa Indonesia … karena jujur gua belum pernah ke luar Pulau Jawa ini. Gimana gua mau kenal lebih dekat dengan Nusantara, dengan alam ciptaanNya, kalau misalkan gua belum mengunjungi dan kenal secara langsung dengan alam yang eksotis di bumi ini khususnya Nusantara tercinta. Agustus ini gua akan berjalan, menyusuri beberapa pulau yang ada di Nusantara, dan mungkin tempat ini sudah sering kalian kunjungin, dan ini adalah pertama kalinya buat gua ke luar pulau Jawa, mencari sesuatu yang baru dan pembelajaran yang berarti untuk bekal hidup gua, belajar pada orang-orang hebat yang akan ditemui di perjalanan, dan yang pasti adalah satu … Lebih mengenal CiptaanNya dan Mensyukuri atas alam indah yang sudah diciptakan.

~BALI~

image

Kalian pasti udah kenal banget dengan pulau ini … mungkin juga udah bosen karena sering bolak-balik ke Pulau Bali … Hahahhaa. Tapi jujur, gua belum pernah ke pulau ini … wkwkwk norak kan. Makanya salah satu trip gua di Agustus ini adalah Pulau Bali, tujuannya kemana? itu adalah urusan ketika gua udah sampe kesana yang jelas gua pasti ngunjungin tempat yang berjerah, dan tempat eksotic disana.

~Gili Trawangan~



Pulau satu ini memang cantik brur, air laut yang masih asri dengan pasir patai yang putih membuat banyak wisatawan mengunjungi tempat ini. Berada di sebelah barat Nusa Tenggara Barat, Gili Trawangan menjadi pulau yang sering dikunjungi banyak turis asing karena keindahan pantainya, dan karang-karang cantik memperindah hamparan laut yang ada disana … semoga tempat ini bisa ditinggali beberapa hari di trip nanti … Ammmmiiiinnnn …

~Gunung Rinjani~


Gunung Rinjani merupakan Gunung tertinggi ke-3 di Indonesia, dengan ketinggian 3.767 Mdpl gunung ini menjulang tinggi di tanah Lombok Nusa Tenggara Barat. Gunung ini merupakan tempat Hiking yang menjadi tempat favorit para pendaki local maupun turis asing. Karena pada dasarnya panorama di Gunung ini memang benar-benar indah. Dan rinjani adalah tempat yang masuk list di trip kali ini, dan semoga pendakian nanti berjalan lancar. Ammmiinnnn.

~Pulau Komodo~


Kadal besar satu ini merupakan fauna alami yang hidup dan berkembang biak di pulau ini yaitu pulau komodo. Merupakan rentetan dari Pulau Nusa Tenggara Timur pulau komodopun menjadi objek wisata yang tak kalah pamornya dengan tempat lainnya… Karena disini menjadi satu-satunya tempat dimana wisatawan dapat berinteraksi dengan “The Dragon" (Komodo). Setelah dari Sumbawa nanti insyaallah Pulau Komodo menjadi tempat selanjutnya untuk trip Agustus ini sebelum Flores Nusa Tenggara Timur.

Harapan gua semoga perjalanan ini diberikan kelancaran, dan terlaksana dengan sukses … dan semoga perjalanan kali ini benar-benar mengesankan dan penuh dengan pengalaman baru dan rekan baru juga keluarga baru … Amin ya Allah. Yang jelas dan yang pasti adalah gua ingin mewujudkan mimpi gua menjadi nyata. Usaha, Do’a yakin dan percaya kepada sang Pencipta bahwa kita Bisa mewujudkannya, dan perjalanan ini akan dimulai pada tanggal 22 Agustus 2013 dari kota Semarang.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar